

Jawapostnews.co.id, Madinah – Tangis haru mewarnai langkah kaki Letda Arhanud Iswandi, atau yang akrab disapa Cak Wandi, saat akhirnya bisa bersujud di Raudhah, taman surga yang menjadi tempat mustajab untuk berdoa. Dengan linangan air mata, pimpinan Yayasan Fajar Qolbi itu memanjatkan doa-doa mendalam, tak hanya untuk keluarganya, tetapi juga untuk anak-anak yatim, piatu, dan dhuafa yang selama ini ia asuh penuh cinta.
“Ya Allah, kabulkan semua doa kami. Beri kesehatan dan keberkahan kepada anak-anak kami. Jadikan mereka generasi Qur’ani yang bermanfaat bagi bangsa dan agama. Lapangkan rezeki para donatur dan para pejuang kebaikan di jalan-Mu,” ucap Cak Wandi lirih di antara ratusan jamaah lain yang turut meneteskan air mata. Minggu, (13/4/2025).
Ia juga menyampaikan doa khusus untuk negeri Indonesia, agar selalu dijaga dari perpecahan dan dilimpahkan keberkahan. Tidak ketinggalan, ia mengucap syukur dan doa untuk para pemimpin bangsa, khususnya Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., yang telah menunjukkan perhatian besar terhadap dunia sosial dan pendidikan.
“Terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Panglima TNI yang telah memberi dukungan dan kepercayaan. Kami doakan beliau senantiasa diberi kekuatan, kesehatan, dan kebijaksanaan dalam memimpin TNI serta menjaga kedaulatan negeri ini,” kata Cak Wandi dengan penuh penghormatan.
Jamaah Bersatu dalam Ibadah dan Semangat Ukhuwah
Rombongan jamaah Smart Umrah yang berangkat bersama PT Al Syafwa Wisata Mandiri (Dream Tour) tampak bersatu dalam semangat ibadah dan ukhuwah. Dari mulai kedatangan di bandara, memasuki Madinah, hingga shalat berjamaah dan ziarah, mereka saling bantu dan saling menyemangati.
Setiap malam, suasana spiritual terasa begitu dalam. Cak Wandi tak segan memberikan nasihat keagamaan singkat dan mengajak jamaah untuk menguatkan niat ibadah.
“Jangan jadikan umrah ini hanya sekadar wisata rohani. Jadikan ini titik balik hidup kita untuk menjadi hamba yang lebih baik, lebih bermanfaat, dan lebih ikhlas dalam segala hal,” pesannya.
Perjalanan Menuju Makkah: Harap dan Doa Menggema Sepanjang Jalan
Setelah beberapa hari di Madinah, rombongan dijadwalkan akan bertolak menuju Makkah Al-Mukarramah untuk melaksanakan rangkaian puncak ibadah umrah. Di perjalanan, gema doa-doa dan lantunan dzikir tak pernah berhenti terdengar. Para jamaah terlihat semakin khusyuk dan siap menyambut momen bersejarah thawaf mengelilingi Ka’bah.
“Ini bukan hanya perjalanan fisik, ini perjalanan jiwa. Setiap langkah menuju Baitullah adalah permohonan ampun, penguatan niat, dan harapan agar hidup lebih berarti,” ucap Cak Wandi.
Dukung Perjuangan Yayasan Fajar Qolbi, Jadi Bagian dari Amal Jariyah
Bagi masyarakat yang tersentuh dengan perjuangan dan ketulusan Cak Wandi dalam membina generasi Qur’ani, Yayasan Fajar Qolbi membuka kesempatan bagi siapa pun untuk turut berkontribusi. Donasi dapat disalurkan melalui rekening resmi berikut:
Rekening BSI Yayasan Fajar Qolbi
Nomor Rekening: 451-7132716905
(Khusus beasiswa sekolah yatim dan dhuafa)
Rekening Bank Mandiri Yayasan Fajar Qolbi
Nomor Rekening: 1550010436825
(Khusus pembebasan lahan dan pembangunan pesantren serta asrama)
Donasi juga dapat disampaikan secara langsung dan disaksikan oleh dewan penasihat serta pengawasan yayasan. Yayasan menjunjung tinggi transparansi dan akuntabilitas dalam setiap penggunaan dana.
“Satu rupiah yang disedekahkan bisa menjadi penyebab seseorang mendapatkan surga,” pesan Cak Wandi, mengingatkan pentingnya peran bersama dalam membangun masa depan anak-anak yatim dan dhuafa.
https://www.instagram.com/share/reel/BAFj7RtIE6
Editor: Ismail
